Makna Lirik Lagu FRIENDS - Marshmello feat. Anne-Marie (VERIFIED)

Anne-Marie sempat menempati posisi atas dalam tangga lagu Billboard Hot 100 untuk pertama kalinya pasca dirilisnya single hasil kolaborasi bersama Marshmello. Penyanyi berdarah inggris ini terinspirasi untuk bekerja bersama DJ berkebangsaan Amerika itu setelah keluarnya remix lagu debutnya yang berjudul "Alarm" pada tahun 2016. Disebut-sebut sebagai the official friend zone anthem, lagu "FRIENDS" telah sukses memikat banyak penikmat musik di seluruh dunia, termasuk Indonesia.

Click here to download this song.

Secara garis besar, lagu ini mengisahkan tentang pengalaman nyata Anne tentang kisahnya bersama salah satu temannya, dan mereka sudah berteman sejak masih muda. "This whole situation was about my friend who I've been friend with since I was young," tutur Anne ketika diwawancari Genius.com.

Ingin tau lebih lanjut mengenai makna salah satu lagu hits ini? Berikut pemaparan yang udah aku lansir langsung dari wawancara Anne-Marie dalam program "Verified by Genius.com"

You say you love me, I say you crazy
we're nothing more than friends 
You're not my lovers, more like a brother
I've known you since we were like ten

Pada bagian pertama ini, Anne menganggap bahwa hubungan pertemanan yang sudah terjalin cukup lama memang cukup berakhir pada pertemanan saja, tidak lebih. Dia merasa seperti hubungan kakak dan adik dengan orang yang dia maksud tersebut. Namun tak disangka, seorang teman lelaki yang dimaksudnya disini memiliki pemikiran yang berbeda.

Don't mess it up, talking that shit
Only gonna push me away, that's it
When you say you love me, that make me crazy
Here we go again

Ketika salah satu orang dalam persahabatan mulai baper, tentu kita merasa kehilangan rasa persahabatan yang sesungguhnya, bukan? Hal ini sangat dirasakan Anne pada saat itu, dan ia sangat akan hal ini. Ia merasa hubungan persahabatan mereka menjadi kacau.

Don't go look at me with that look in your eye

Anne mulai merasakan ia mendapatkan tatapan yang berbeda dari teman lelakinya itu. Ia menjadi tidak nyaman dengan hal itu.

You really ain't going away without a fight

Segala cara sudah ia lakukan agar temannya itu paham. Namun, "There's a limit," kata Anne.

You can't be reasoned with, I'm done being polite
I've told you 1, 2, 3, 4, 5, 6 thousand times

Mulai dari cara yang sopan telah ia lakukan, namun temannya itu tidak kunjung mengerti juga. Hingga akhirnya omongan kasar pun mulai dilanturkannya, hingga ia memutuskan untuk menulis lagu tentangnya.

Haven't I made it obvious? Haven't I made it clear?
Want me to spell it out for you? F-R-I-E-N-D-S

Pada bagian chorus ini, Anne ingin lebih memperjelas bahwa ia hanya menganggap orang yang dimaksudnya sebagai teman saja. Ia tidak ingin ada hubungan lebih di antara mereka berdua.

Have you got no shame? You looking insane
Turning up at my door
It's two in the morning, the rain is pouring
Haven't we been here before

Ada satu kejadian nyata yang dialami Anne di balik lirik bagian ini. Dalam wawancaranya ia menceritakan pada suatu malam, tepat pukul dua dini hari, ada seseorang yang mengetuk pintu rumahnya. Pada saat itu Anne masih tinggal bersama orang tuanya. Ia tidak segera membukakan pintu pada saat itu. Di tengah kondisi itu, ia memiliki perasaan bahwa temannya lah yang melakukan hal itu. Anne pun langsung memutuskan untuk mengirim pesan singkat kepadanya. "Is that you?". Sangat tak disangka ternyata perasaannya benar. "Can you answer?" balas temannya yang memohon untuk dibukakan pintu. Namun tentu saja Anne menolaknya dan membalas pesan singkat itu dengan, "No, go home. Go home." "Tidak, pulang saja sana. Pulang."

Lihat lirik keseluruhannya di sini

Wanna download and hear this song? Click here

Nah, itu dia guys makna dari lirik lagu kebangsaan friend zone ini. Semoga bermanfaat! Jika kalian penasaran tentang makna di balik suatu lagu namun belum ada di blog ini, jangan sungkan untuk menulisnya di kolom komentar di bawah. Sekian dan terima kasih.


Adapted from : Genius.com

Keyword :
makna lagu friends marshmello anne-marie ; terjemahan lagu friends marshmello anne-marie ; tafsiran lagu friends marshmello anne-marie ; Arti lirik lagu friends marshmello anne-marie ; terjemahan lagu barat ; makna lirik lagu barat ; lagu hits 2018 ; lagu populer masa kini ; lagu populer 2018 ; lirik lagu friends marshmello anne-marie ; lirik lagu barat ; lirik lagu hits ; lirik lagu populer ; download lagu friends marshmello anne-marie ; unduh lagu mp3 gratis ; friends marshmello anne-marie free mp3 ; download lagu gratis ; download mp3 gratis ; song meaning ; lyrics meaning








Comments

Recent Posts

[ Recent Posts Widget ]

Popular posts from this blog

Makna Lirik Lagu Faded - Alan Walker

Makna Lirik Lagu Flashlight - Jessie J

Makna Lirik lagu Stitches - Shawn Mendes